Sunday, 26 November 2017

Soal UAS PPKn Kelas X semester 1
Soal UAS PPKn Kelas X semester 1



1.      Secara formal Pancasila disahkan sebagai dasa
r negara republik Indonesia pada
tanggal:
a.    1 Juni 1945
b.    17 Agustus 1945
c.    18 Agustus 1945
d.    20 Agustus 1945
e.    19 agustus 1945
2.      Persamaan kedudukan warga Negara salah satunya diwujudkan dalam aspek agama yaitu tampak pada adanya hak…
a.     Mendapatkan perlindungan dan jaminan keamanan
b.     Mendapatkan pendidikan
c.      Mendapatkan cuti dan jaminan social
d.     Kebebasan untuk memeluk agama berdasarkan kepercayaannya
e.      Mendapatkan pelayanan public secara baik
3.      Salah satu perbedaan mendasar antara warga Negara dan bukan warga Negara terletak pada hak dan kewajibannya. Salah satu contoh hak warga Negara yang tidak dimiliki oleh bukan warga Negara adalah…
a.     Mengemukakan pendapat
b.     Mengembangkan usaha
c.      Beribadah sesuai dengan kepercayaannya
d.     Mendapatkan pendidikan yang layak
e.      Menjadi anggota partai dan mengikuti pemilu
4.      Asas yang menentukan kewarganegaraan seseorang berdasarkan Negara tempat kelahiran, yang diberlakukan terbatas bagi anak-anak sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam undang-undang disebut…
a.     Asas ius soli secara terbatas
b.     Asas ius sanguinis
c.      Asas ius sanguinis secara terbatas
d.     Asas kewarganegaraan tunggal
e.      Asaas kewarganegaraan ganda terbatas
5.      Seseorang yang lahir dinegara X, tetapi orang tuanya warga Negara Y, orang tersebut tetap berkewarganegaraan Y. pernyataan tersebut menunjukan penentuan asa kewarganegaraan…
a.     Ius soli
b.     Naturalisasi
c.      Ius sanguinis
d.     Kesatuan hokum
e.      Persamaan derajat
6.      Martin adalah seorang keterunan bangsa Negara A yang menganut asas IUS sanguinis. Ia lahir di Negara B yang menganut asas ius soli. Oleh karena ia keturunan bangsa A maka dianggap sebagai warga Negara A, tetapi Negara B juga menganggapnya sebagai warga Negaranya karena ia lahir dinegara B. dengan kondisi yang demikian, muncullah masalah status kewarganegaraan yang disebut…
a.     Opsi
b.     Bipadrite
c.      Repudiasi
d.     Apatride
e.      Multipatride
7.      Kewajiban sebagai warga Negara untuk menciptakan kerukunan antar umat beragama dapat ditunjukan dengan sikap…
a.     Memecahkan masalah agama bersama
b.     Beribadah bersama-sama
c.      Bersama-sama mendirikan organisasi keagamaan
d.     Menghormasti agama lain yang sedang beribadah
e.      Bersama-sama merayakan hari besar keagamaan.
8.      Cita-cita luhur bangsa Indonesia adalah menciptakan kehidupan demokrasi dengan memberikan jaminan persamaan hidup bagi setiap warga Negara yang diwujudkan melalui kesepakatan bersama akan persamaan politik, hokum, dan social budaya. Pernyataan tersebut merupakan jaminan persamaan kedudukan warga Negara yang tertuang dalam dasar Negara pancasila yaitu sila…
a.     Pertama
b.     Kedua
c.      Ketiga
d.     Keempat
e.      Kelima
9.      Kekuasaan konstitutif adalah kekuasaan untuk mengubah dan menetapkan UUD. Kekuasaan konstitutif dijalankan oleh…
a.     MPR
b.     DPR
c.      MK
d.     MA
e.      Presiden
10.  Tindakan yang paling tepat kita lakukan apabila Negara mendapat ancaman atau diserang Negara lain adalah…
a.     Bersembunyi keluarnegeri
b.     Menyerahkan persoalan kepada TNI
c.      Turut serta membela atau mempertahankan bangsa dan Negara
d.     Ikut mengusir musuh jika terpaksa
e.      Memperhatikan situasi dan kondisi
11.  Setiap warga Negara Indonesia harus menjaga persatuan dan kesatuan karena…
a.     Untuk mempertahankan kemerdekaan Indonesia
b.     Agar mendapat pujian dari bangsa lain
c.      Agar warga asing mau mengunjungi Indonesia
d.     Agar nama Negara Indonesia menjadi harum di Negara lain
e.      Agar mendapat pujian dari Negara lain
12.  Wakil presiden dapat bertindak untuk jangka waktu sementara atau dapat pula bertindak untuk seterusnya sampai masa jabatan presiden habis. Dalam hal ini, peran wakil presiden adalah…
a.     Pembantu presiden
b.     Pengawas presiden
c.      Pengganti presiden
d.     Asisten pribadi presiden
e.      Wakil dari seorang presiden
13.  Hak yang dimiliki oleh DPR untuk mengadakan penyelidikan terhadap kebijakan pemerintahan yang diduga bertentangan dengan peraturan perundang-undangan disebut hak…
a.     Angket
b.     Inisiatif
c.      Bujet
d.     Imunitas
e.      Interpelasi
14.  Memilih presiden dan wakil presiden apabila rakyat gagal memilih presiden dan wakil presiden secara langsung merupakan wewenang MPR dalam menjalankan fungsi…
a.     Operatif
b.     Legislasi
c.      Electoral
d.     Anggaran
e.      Pengawasan
15.  Mengusulkan pengangkatan hakim agung kepada DPR dan memiliki wewenang lain dalam rangka menjaga dan menegakkan kehormatan, keluhuran martabat, serta perilaku hakim merupakan kewenangan yang dimiliki oleh…
a.     Jaksa agung
b.     Komisi yudisial
c.      Mahkamah agung
d.     Mahkamah konstitusi
e.      BPK
16.  Kegiatan seseorang atau sekelompok orang untuk ikut serta secara aktif dalam kehidupan politik, seperti memilih pemimpin Negara atau upaya memengaruhi kebijakan pemerintah disebut…
a.     Partisipasi politik
b.     Sosialisasi politik
c.      Budaya politik
d.     System politik
e.      Indoktrinasi politik
17.  Berikut alas an yang tepat bagi bangsa Indonesia untuk melaksanakan otonomi daerah karena Indonesia adalah…
a.     Negara demokrasi berdasar hokum
b.     Negara demokrasi berpenduduk besar
c.      Negara yang subur dan rakyatnya ramah
d.     Negara besar yang penduduknya majemuk
e.      Negara hokum sehingga rakyatnya mudah diatur
18.  Dengan diberlakukannya otonomi daerah, pemerintah daerah mempunyai wewenang yang besar sehingga dapat melaksanakan pembangunan yang…
a.     Membantu pejabat di daerah
b.     Meringankan pemerintah pusat
c.      Meringankan beban masyarakat
d.     Menguntungkan pejebat daerah
e.      Sesuai aspirasi masyarakat di daerah
19.  Factor utama yang sangat menentukan keberhasilan pelaksanaan otonomi daerah adalah…
a.     Keterampilan para pengusaha dalam menghadapi persaingan
b.     Sikap mental dan partisipasi seluruh warga Negara Indonesia
c.      Tersedianya tenaga kerja dalam pembangunan
d.     Tingkat pendidikan warga masyarakat
e.      Sumber daya alam yang melimpah
20.  Otonomi daerah mendorong pemerintah daerah untuk memberdayakan masyarakat, membutuhkan prakarsa dan kreativitas, meningkatkan partisipasi masyarakat serta…
a.     Meningkatkan peran dan fungsi DPRD
b.     Meningkatkan peran dan fungsi kepala daerah
c.      Menumbuhkan kemakmuran masyarakat setempat
d.     Meningkatkan partisipasi dan peran perangkat daerah
e.      Memberdayakan kepala daerah dan perangkat daerah otonom lainnya
21.  Pentingnya partisipasi masyarakat dalam otonomi daerah sesuai dengan pelaksanaan pembangunan dimaksudkan agar…
a.     Dapat menurunkan tingkat kriminalitas di desa dan di kota
b.     Pembangunan yang direncanakan dapat terlaksana lebih cepat
c.      Bangsa Indonesia memiliki calon pemimpin yang handal di masa depan
d.     Kesejahteraan hidup para pemborong pembangunan dapat meningkat
e.      Dapat mempercepat tercapainya kemakmuran dan ketentraman hidup masyarakat

22.      Pengelolaan kekuatan negara dilakukan oleh lembaga-lembaga negara, pengelolaan kekuatan negara tidak hanya dilakukan oleh presiden dicoba para menteri negara selaku pemegang ...
a.     kekuasaan legislative
b.     kuasa eksekutif
c.      kekuasaan yudikatif
d.     kekuatan federatif
e.      kekuatan koordinatif

23.      Sikap positif yang perlu dikembangkan warga negara sebagai implementasi nilai Pancasila adalah sebagai berikut, kecuali ...
a.     Penegakan hukum yang demokratis dan bebas dari KKN.
b.     Berpartisipasi dalam kerangka pelaksanaan pembangunan nasional.
c.      Mengembangkan prinsip toleransi, bekerja sama dalam setiap perikehidupan.
d.     Memimpin kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa
e.      Bersikap terbuka terhadap perubahan yang berdampak pada kemaslahatan Bangsa.

24.      Seiring warga negara sudah sepatutnya kita wajib mendukung penyelenggaraan negara yang berorientasi pada kepentingan rakyat dan merupakan perwujudan nilai Pancasila sebagai ideologi terbuka. Bersikap positif terhadap Pancasila sebagai ideologi terbuka adalah, kecuali ...
a.     Menyimpan budaya-budaya asing yang masuk baik secara langsung maupun tidak langsung
b.     Bersikap terbuka terhadap perubahan yang berdampak pada kemakmuran bangsa
c.      Mengembangkan prinsip toleransi, bekerja sama dan kekeluargaan dalam setiap perikehidupan
d.     Mengembangkan kehidupan demokrasi yang disesuaikan dengan kebutuhan bangsa dewasa ini
e.      Menyerap semua nilai yang masuk demi kemajuan bangsa pada era globalisasi sekarang ini

25.      Pancasila bukan sekedar dasar Negara, melainkan juga merupakan ideology, kepribadian bangsa, serta nilai-nilai luhur yang ada dan melekat dalam jiwa bangsa Indonesia. Begitu berartinya pancasila bagi bangsa Indonesia sehingga kewajiban kita sebagai warga Negara Indonesia yang baik terhadap pancasila adalah…
a.     Menghafal semua silanya
b.     Mengamalkan nilai-nilai yang terkandung didalam pancasila
c.      Menempelkan gambar pancasila didinding rumah
d.     Selalu membaca pancasila saat upacara bendera
e.      Memanfaatkan pancasila untuk kepentingan politik

26.      Dasar negara memiliki kedudukan penting bagi suatu negara dan pada umumnya, di dalam dasar negara memuat adanya...
a. Proses perjuangan melawan penjajah 
b. Batang tubuh dan penjelasan        
c. Pernyataan kemerdekaan suatu bangsa 
d. Tata cara mencapai tujuan      
e. Cita-cita dan keyakinan yang dijadikan pedoman bagi
suatu Negara

27.      Beribadah dan menganut suatu agama atau kepecayaan adalah merupakan asasi….
a.       pribadi
b.      perlakuan dan perlindungan
c.       politik
d.      sosial budaya
e.       agama

28.      Sebelum secara resmi disahkan pada tahun 1945 sebagai dasar filsafat negara,
unsur-unsur Pancasila telah dimiliki dan telah melekat pada Bangsa Indonesia
sebagai asas dalam adat-istiadat, kebudayaan dan religius yang terangkum pada....
a.       Ma Lima
b.      Sutasoma
c.       Tripakara
d.      Gotong royong
e.       Kertagama
29.      Contoh upaya dalam menerapkan nilai kepribadian bangsa Indonesia berdasarkan nilai – nilai Pancasila berikut ini adalah ...
a.     Mendisiplinkan diri diwaktu bekerja dan belajar
b.      Melaksanakan kerjasama yang menghasilkan jasa
c.      Melestarikan nilai – nilai kegotong royongan
d.      Memupuk diri dengan akhlak yang baik/mulia
e.      Suka membantu teman – teman dalam kesulitan
30.      Melindungi segenap tanah air dan bangsa Indonesia, merupakan kewajiban Negara yang   berkenaan dengan nilai-nilai Pancasila, khususnya sila....
a.       pertama
b.      kedua
c.       ketiga
d.      keempat
e.       kelima
31.  Pengelolaan kekuasaan negara dilakukan oleh lembaga-lembaga negara, pengelolaan kekuasaan negara tidak hanya dilakukan oleh presiden beserta para menteri negara selaku pemegang …
a. kekuasaan legislative
b. kekuasaan eksekutif
c. kekuasaan yudikatif
d. kekuasaan federative
e. kekuasaan koordinatif
32.  Konsekuensi logis sebagai warga Negara Indonesia yang mengakui dan meyakini pancasila sebagai dasar Negara dan sumber nilai adalah…
a.     Memaksakan kehendak kepada orang lain ketika bermusyawarah
b.     Menjadikan pancasila sebagai symbol Negara
c.      Mengabaikan nilai-nilai pancasila
d.     Patuh tetapi dengan syarat-syarat tertentu
e.      Mengimplementasikan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari
33.  Berikut merupakan salah satu contoh yang menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan adalah…
a.     Memberikan hak warga sesuai dengan tingkat kepatuhan mereka terhadap pemerintah
b.     Lebih mengutamakan melaksanakan kewajiban daripada menuruti hak
c.      Memperlakukan setiap orang sesuai harkat dan martabatnya sebagai makhluk Tuhan YME
d.     Memperlakukan orang sesuai dengan jabatannya
e.      Melakuikan kegiatan karena tuntutan sekolah
34.  Berdasarkan pengalaman sejarah, pancasila sebagai dasar negara Indonesia tetap bisa tegak meskipun mengalami berbagai cobaan, ancaman, dan gangguan. Adapun sumber kekuatannya terletak pada…
a.     Keyakinan bangsa Indonesia akan kebenaran nilai-nilai pancasila
b.     Keanekaragaman budaya dan adat istiadat yang dimiliki bangsa Indonesia
c.      Posisi Negara Indonesia yang sangat strategis
d.     Berfungsinya TNI sebagai penjaga keutuhan NKRI
e.      Banyaknya warga Negara Indonesia yang menjadi pegawai negeri sipil
35.  Berikut yang bukan merupakan kewenangan pemerintah pusat adalah…
a.     Politik luar negeri
b.     Yustisi dan agama
c.      Pertahanan dan keamanan
d.     Mengelola kekayaan daerah
e.      Moneter dan fiscal nasional
36.  Berikut yang merupakan contoh sikap positif terhadap nilai-nilai pancasila…
a.     Patuh dan taat pada semua perintah atasan
b.     Bangga ketika mendapat pujian dari orang lain
c.      Bersabar menerima cobaan dan pantang menyerah dalam berbagai kehidupan
d.     Selalu berusaha dalam mencapai cita-cita
e.      Selalu meminta imbalan ketika mengerjakan sesuatu
37.  Sebagai warga Negara yang baik kita harus setia kepada Pancasila karena…
a.     Takut kepada pemerintah yang berkuasa
b.     Menghargai jasa-jasa para pahlawan
c.      Meyakini kebenaran yang terkandung di dalam pancasila
d.     Tak ingin mendapatkan masalah dengan pemerintah
e.      Ingin mendapatkan predikat cinta tanah air
38.  Bangsa Indonesia merasa dirinya sebagai bagian dari seluruh umat manusia, oleh
karena itu dikembangkan sikap hormat-menghormati dan bekerja sama dengan bangsa
lain. Hal ini adalah penjabaran
a.    Sila pertama
b.    Sila kedua
c.    Sila ketiga
d.    Sila kelima
e.    Sila keempat
39.  Rumusan Pancasila yang resmi terdapat dalam
a.    Pidato Bung Karno
b.    Prolamasi 17 Agustus 1945
c.    Pembukaan UUD 1945
d.    Piagam Jakarta
e.    Piagam monas
40.  Dalam sumber tata hukum di Indonesia, Pancasila dijadikan sebagai
a.    Sumber dari segala sumber hokum
b.    Hukum tertinggi di Indonesia
c.    Hukum tertulis tertinggi di Indonesia
d.    Setingkat dengan UUD 1945
e.    Sebagai landasan percontohan bagi bangsa lain






Baca Juga

Artikel Terkait

0 Response to "Soal UAS PPKn Kelas X semester 1"

Post a Comment